Lowongan Kerja Tenaga Kependidikan Tidak Tetap Fakultas Hukum UGM Tahun 2015 Terbaru Juni - 2015
Lowongan Kerja UGM Non CPNS – Fakultas Hukum UGM merupakan fakultas hukum negeri pertama di Indonesia. Dalam perjalanannya untuk mewujudkan semangat from good to great faculty of law, Fakultas hukum UGM telah memberikan kontribusi penting dalam perkembangan bangsa dan negara pada umumnya dan perkembangan ilmu hukum di Indonesia khususnya. Banyak pendapat dan pemikiran-pemikiran yang lahir, tumbuh, dan kemudian menyebar dari Fakultas Hukum UGM yang kemudian digunakan untuk memperkuat sistem hukum Indonesia, selaras dengan cita-cita Fakultas Hukum UGM untuk menciptakan Bulaksumur School of Legal Thoughts. Berbagai prestasipun telah dicapai oleh Fakultas Hukum UGM baik dalam skala nasional maupun internasional. Dalam skala nasional Fakultas Hukum UGM pernah tercatat sebagai fakultas hukum terbaik se-Indonesia versi majalah Tempo dan pada skala internasional tercatat sebagai peringkat 8 di Asia Tenggara versi Webomatrics dan peringkat ke-250 universitas terbaik sedunia versi Times Higher Education. Fakultas Hukum UGM merupakan Fakultas Hukum universitas negeri pertama di Indonesia yang memiliki International Undergraduate Program Ilmu Hukum.
Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada membuka peluang berkarir di dunia pendidikan dengan kualifikasi sebagai berikut :
Tenaga Kependidikan Tidak Tetap FH UGM 2015
Persyaratan:
- Warga Negara Indonesia
- Usia minimal 18 tahun dan maksimal 30 tahun
- Keulifikasi pendidikan :
- Lulusan D3 Bahasa Inggris atau D3 Ilmu Komunikasi dari Perguruan Tinggi terakreditasi A
- IPK minimal 3.25 (tiga koma dua lima)
- Masa studi D3 paling lama 3 tahun
- Memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif dan pasif yang ditunjukkan dengan hasil tes TOFEL/IELTS minimal TOEFL like dari lembaga bahasa institusi pendidikan negeri yang kompeten yang masih berlaku
- Memiliki kemampuan mengoperasikan komputer minimal Program Office
- Jujur, rajin, teliti dan mampu bekerjasama dalam team
- Berpenampilan menarik dan attitudes perilaku yang baik
- Sehat jasmani dan rohani serta bebas narkoba, psikotropika dan zak adiktif (NAPZA) yang ditunjukkan dengan surat keterangan dokter
- Berkelakuan baik yang ditunjukkan dengan surat keterangan dari kepolisian dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap, karena melakukan suatu tindakan pidana kejahatan
- Diutamakan yang memiliki pengalaman kerja
- Tidak sedang terikat kerja dengan instansi / lembaga lain
Persyaratan administrasi:
- Surat lamaran ditulis tangan dengan tinta dan ditandatangani oleh pelamar ditujukan kepada Dekan Fakultas Hukum UGM tanpa materai
- Daftar riwayat hidup
- Satu lembar fotocopy ijazah D3 yang telah disahkan oleh pejabat yang berwenang tidak boleh surat keterangan lulus (SKL)
- Satu lembar fotocopy transkrip nilai yang telah disahlan oleh pejabat berwenang
- Dua lembar pasfoto berwarna ukuran 3X4 cm
- Surat pernyataan tidak sedang terikat kontrak dengan instansi lain
- Fotocopy hasil test TOEFL / IELTS minimal TOEFL Like yang masih berlaku 2 (dua) tahun terakhir dai lembaga bahasa institusi pendidikan negeri yang kompeten dengan skor minimal 475
- Surat keterangan pengalaman kerja (apabila memiliki)
- Surat keterangan sehat dari dokter
- Surat keterangan catatat kepolisian (SKCK) yang masih berlaku
- Berkas lamaran dimasukkan dalam stopmap warna merah
Tata Cara Pengajuan Lamaran
Silakan kirim berkas lamaran lengkap ke alamat di bawah ini :
Urusan Kepegawaian Fakultas Hukum UGM
Jl. Sosio Yustisia No. 1 Bulaksumur Yogyakarta 55281
Phone 0274-512781.
Catatan:
- Pendaftaran dibuka sampai dengan tanggal 30 Juni 2015
- Bagi pelamar yang dinyatakan memenuhi persyaratan akan dipanggil untuk mengikuti seleksi berikutnya.
- Sumber
0 comments:
Post a Comment